Ciplukan, Buah Mahal, Kaya Manfaat

apakah anda pernah melihat buah ciplukan kalau di tempat saya di sebut tolcettolan dalam bahasa madura. Buah ciplukan terasa manis ketika sudah matang berwarna kuning namun jika mentah berwarna hijau buahnya terasa pahit.

Buah ciplukan
Buah ini dulunya sangat gampang ditemukan tumbuh liar di daerah persawahan. Namun siapa sangka di salah satu supermarket di indonesia buah ini di hargai Rp .500.000 / kilo dan  di jual dengan paket bungkusan dengan berat 60gram seharga Rp .30.000.
 
Ciplukan yang dijual di supermarket

Hal tersebut dikarenakan kandungan nutrisi dan manfaat buah ini yang dapat mengobati beberapa penyakit kronis. Berikut beberapa manfaatnya


1. Mengobati diabetes melitus
diabetes millitus
Diabetes disebabkan oleh zat glukosa yang tak dapat masuk kedalam sel karena ketidakberesan pankreas sehingga menumpuk dalam darah. Nah, kandungan tanaman ciplukan ini dapat mengurangi kandungan glukosa dalam darah dan mengobati penyakit diabetes. Caranya adalah meminum secara rutin air rebusan semua bagian tanaman ini dari mulai batang, buah dan daun setiap hari. 
2. Mengobati sakit paru – paru 
paru-paru
Beberapa zat kandungan buah ini juga dapat melancarkan aliran darah dalam paru-paru, dan membantu kinerja organ pernafasan ini dengan maksimal dengan mengkonsumsinya secara teratur.


3. Tinggi Kandungan Vitamin A 

vitamin A

Vitamin A membantu pembuatan sel darah putih untuk kekebalan tubuh, menyehatkan mata, dan menjaga kesehatan kulit dengan baik. Menurut penelitian beberapa tahun terakhir buah ciplukan ini sangat kaya kandungan vitamin A.

4. Tinggi kandungan vitamin C
Vitamin A
Selain memiliki kandungan vitamin A yang sangat tinggi, ternyata tanaman ini juga memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi. Kandungan tersebut akan memiliki manfaat yang sangat besar bagi kesehatan terutama memperbanyak kolagen pelapis tulang dan gigi, mengatasi sariawan, menurunkan tekanan darah, mengurangi resiko katarak, dan juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Nah, jika pengetahuanmu bertambah dengan membaca artikel ini, jangan lupa like and share ya.. ilmu yang bermanfaat adalah ilmu yang dibagi.. :-)

sumber gambar : sumber 1 , sumber 2, google